SISTEM PRODUKSI UNGGAR PETELUR

 B. SISTEM PRODUKSI USAHA BUDIDAYA UNGGAS PETELUR

Perencanaan merupakan hal penting yang perlu dipersiapkan dengan matang sebelum menjalankan suatu kegiatan usaha .Tanpa perencenaan, sebuah kergiatan yang sukses dan memiliki tolak ukur tidak dapat tercapai dengan baik. Melakukan usaha budiday itik petelur,memerlukan banyak aspek yang perlu diperhatikan agar memeroleh keberhasilan dalam menjalankan usaha budi daya itik petelur tersebut. Berikut berbagai aspek yang perlu diperharikan dalam membuat perencanaan usaha budi daya itik petelur


a.    Kandang
Kandang adalah kebutuhan utama dalam usaha budidaya ternak unggas. Kandang berguna untuk menjaga agar unggas peliharaan tidak berkeliaran, memudahkan pemeliharaan, seperti pemberian pakan dan obat-obatan, serta memudahkan pemanenan atau pengumpulan hasil peternakan. Selain itu kandang juga berfungsi untuk memperoleh hasil panen yang berkualitas.
Kandang yang umum digunakan pada budidaya unggas petelur adalah kandang sangkar yang dimodifikasi menjadi kandang battery. Unggas petelur biasanya dipelihara terlebih dahulu dalam kandang postal, selanjutnya dipindahkan ke kandang battery jika sudah dewasa. Biasanya kandang battery diletakkan dalam bangunan kandang, jika seolah-olah ada kandang dalam kandang. Kandang battery dapat dibuat dari kawat, kayu atau bambu yang didesain sedemikian rupa sehingga telur dapat mengelinding keluar dari kandang battery. Biaya oembuatan kandang battery cukup besar, sedangkan keuntungan kandang battery adalah:
·         Memudahkan mengambil dan mengumpulkan telur
·         Menghindari kerusakan telur dari unggas
·         Memperoleh telur yang bersih dari kotoran unggas
·         Menghindari kanibalisme antarunggas

b.Peralatan kandang
Selain kandang dibutuhkan juga peralata seperti di bawah tempat makan, minum, dan grit. Kandang postal harus dilengkapi dengan tempat makan dan minum sehinnga harus tersedia dalam jumlah yang cukup. Tempat makan dan minum pada kandang battery sudah cukup menyatu dengan kandang yang dapat terbuat dari bambu, aluminium atau bahan lainnya yang kuat, tidak bocor, dan tidak berkarat.

c. Bibit ayam
Bibit ayam petelur dapat diperoleh pada penyedia bibit. Bibit ayam yang digunakan disebut DOC/ ayam umur sehari. Persyaratan bibit DOC adalah:
1.      Anak ayam berasal dari induk yang sehat
2.      Bulu tampak halus dan penuh serta baik pertumbuhannya
3.      Tidak terdapat kecacatan pada tubuhnya
4.      Anak ayam mempunyai nafsu makan yang baik
5.      Ukura badan normal, yaitu mempunyai berat badan antara 35-40 gram
6.      Tidak ada letajan tinja diduburnya

d.Pakan
Pakan adalah campuran dari beberapa bahan baku pakan, baik yang sudah lengkap maupun yang masih akan dilengkapi, yang disusun secara khusus dan mengandung zat gizi yang mencukupi kebutuhan ternak untuk dapat dipergunakan sesuai dengan jenis ternaknya. Pakan dapat dibuat dari bahan-bahan hasil pertanian, perikanan, peternakan, dan hasil industri yang mengandung zat gizi dan layak dipergunakan sebagai pakan baik yang telah diolah maupun yang belum diolah.
Pakan unggas terdiri atas campuran bahan makanan seperti jagung, kedelai, dan bahan lainnya sehingga memiliki komposisi nutrisi karbohidrat, serat kasar, protein, lemak, kalsium, dan fospor sehingga sesuai sebagai pakan ayam. Pakan ayam sudah tersedia dalam bentuk siap pakai dibeli di toko pakan ternak.

e.Obat-obatan, vitamin, dan Hormon Pertumbuhan
Obat-obatan diberikan kepada unggas jika diperlukan, yaitu untuk yang sakit. Obat-obatan yang diberikan harus disesuaikan dengan penyakit yang diderita oleh unggas. Obat juga diberikan sesuai dosis, julah serta waktu yang tepat.
Vitamin berfungsi untuk membantu pertumbuhan dan menjaga kesehatan unggas, sedangkan hormon pertubuhan berfungsi untuk menpercepat pertumbuhan unggas. Secara alami unggas dapat tumbuh sehat jika mendapatkan pakan dalam jumlah yang cukup.

f.Peralatan panen
Peralatan panen diperlukan untuk mempermudah dan mempercepat panen. Disamping itu, peralatan panen dapat digunakan untuk mencegah telur yang dihasilkan tidak pecah dan ruak. Peralatan panen adalah wadh untuk mengumpulkan telur yang telah dipanen.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Rangkuman Materi dan Soal latihan ASAT. Genap Kelas XI

MATERI STRATEGI PROMOSI KELAS XI GENAP

MATERI BEP PKWU